Rektor UTM dan Pimpinan Kabupaten Bangkalan Sambut Mahasiswa Inbound PMM 4

  • PDF

 

 

Rektor UTM dan Pimpinan Kabupaten Bangkalan Sambut Mahasiswa Inbound PMM 4

HMS 9532 

 

 

Bangkalan - Universitas Trunojoyo Madura   kembali menjadi tuan rumah Mahasiswa Inbound Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 4.

 

Penyambutan para peserta dihadiri langsung sejumlah pimpinan Kabupaten Bangkalan di Aula Rektorat Lantai 10, pada Selasa, (20/02/2024).

 

Peserta Inbound PMM 4 berasal dari 22 Provinsi. Mereka akan mengikuti perkuliahan Selama 1 semester di berbagai program studi yang ada di UTM.

 

Kegiatan ini dihadiri Rektor UTM, Dr. Safi', S.H serta Pj Bupati Bangkalan, Dr. Arief M. Edhie juga Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya.

 

Dalam sambutannya, Arief M. Edhie turut bangga karena kegiatan ini mampu mencerminkan ciri khas persatuan bangsa.

 

“Saya ucapkan selamat datang di Kabupaten Bangkalan. Kegiatan Ini akan menambah banyak pengalaman bagi pesertanya," ujarnya.

 

Ke depannya, kegiatan ini diharapkan dapat menambah kepercayaan diri serta rasa kepekaan terhadap berbagai perkembangan serta kebhinekaan yang ada di luar daerah.

 

Sementara itu, Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya menjelaskan seputar situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang ada di kabupaten Bangkalan.

 

“Insha Allah Kabupaten Bangkalan situasinya kondusif pasca pemilu. Wilayah sekitar Telang telah kita pantau bersama dengan presiden mahasiswa dan Wakil rektor 3," ungkapnya.

 

Rektor UTM dalam sambutannya sekaligus seremoni pembukaan PMM 4 UTM turut mengapresiasi kehadiran para pimpinan kabupaten Bangkalan.

 

“Selamat datang dan selamat belajar di UTM, kami merasa bangga menjadi pilihan adik-adik untuk inbound," Ujar Safi’.

 

Menurutnya, tidak banyak kampus yang menjadi tuan rumah langsung dihadiri oleh pimpinan Kabupaten Bangkalan (PJ Bupati dan Kapolres).

HMS 9603HMS 96133

 

 

Rektor UTM membuka Program PMM ditandai dengan seremoni pemukulan Gong dan penyematan Almamater UTM.

 

Kegiatan diakhiri dengan penyampaian beberapa materi termasuk sistem informasi yang ada di UTM.

Share this post

Add comment


Security code
Refresh