UTM Official

Seputar UTM

Pembekalan dan Pelepasan Kafilah MTQ Mahasiswa Nasional oleh Rektor; UTM Menjadi Rumah bagi Mahasiswa Qur’ani Berprestasi

Bangkalan – Universitas Trunojoyo Madura (UTM) melepas secara resmi kafilah mahasiswa yang akan berlaga pada ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQMN) XVIII di Universitas Lambung Mangkurat, Banjarmasin, 5–10 Oktober 2025. Acara pembekalan dan pelepasan berlangsung khidmat, dipimpin langsung oleh Rektor UTM, Prof. Dr. Safi, S.H., M.H., didampingi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Surokim, S.Sos., M.Si.

Dalam sambutannya, Prof. Safi menyampaikan pesan penuh makna yang menggugah semangat mahasiswa. Ia menegaskan bahwa lomba MTQ memiliki nilai yang berbeda dibandingkan kompetisi lainnya. “Mengikuti MTQ ini sudah bernilai ibadah. Jangan jadikan ini sebagai beban, tetapi lakukan yang terbaik untuk UTM,” pesannya dengan suara bergetar.

Lebih jauh, beliau juga menekankan agar mahasiswa tidak hanya berfokus pada musabaqah tilawah, tetapi juga berupaya menjalankan musabaqah ‘I’malil Qur’an, yakni bagaimana mengimplementasikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Rektor pun mengingatkan seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi dan berkarya, tanpa mengenal lelah. Ia berbagi kisah pribadi yang menyentuh hati hadirin, tentang perjuangannya menempuh pendidikan tinggi di tengah keterbatasan ekonomi. “Saya dulu tidak pernah membayangkan bisa menempuh pendidikan tinggi, tapi saya mencita-citakannya. Semua ini berkah dari Al-Qur’an,” kenangnya.

Dengan penuh kerendahan hati, Prof. Safi juga menuturkan pengalamannya saat menjadi mahasiswa, yang kerap menjadi delegasi kampus dalam berbagai kegiatan. Selain sebagai ajang pengabdian, kegiatan itu sekaligus menjadi jalan untuk mendapatkan makan atau uang saku tambahan. “Jangan pernah putus asa, karena prestasi dan karya bisa membuka pintu-pintu rezeki yang tidak terduga,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Surokim, S.Sos., M.Si., menyampaikan apresiasi tinggi atas perjuangan kafilah MTQ UTM yang hingga kini menjadi salah satu andalan kampus di tingkat nasional. “Delegasi MTQ ini adalah satu-satunya yang tercatat prestasinya di SIMKATMAWA dari UTM. Pencapaian pada MTQMN sebelumnya menjadi bukti nyata, dan kini kita harapkan bisa kembali melahirkan prestasi yang membanggakan,” ungkapnya.

Pada gelaran MTQMN ini, Kafilah UTM akan berkompetisi di beberapa cabang setelah melalui seleksi pra-nasional, di antaranya:

  1. Musabaqah Hifdzil Qur’an 10 Juz (Putra-Putri)
  2. Musabaqah Hifdzil Qur’an 20 Juz (Putra-Putri)
  3. Musabaqah Hifdzil Qur’an 30 Juz (Putra)
  4. Musabaqah Syarhil Qur’an
  5. Musabaqah Desain Aplikasi Al-Qur’an
  6. Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an
  7. Musabaqah Membaca Maulid Nabi Muhammad SAW
  8. Musabaqah Debat Bahasa Arab Al-Qur’an

Acara pelepasan ditutup dengan doa bersama, penuh harapan agar kafilah UTM mampu meraih prestasi terbaik sekaligus menjaga marwah Qur’ani di tingkat nasional.

Semoga kegiatan ini menjadi penguat spirit, daya juang, dan pengingat bahwa UTM adalah rumah bagi mahasiswa Qur’ani yang berprestasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *